Selamat datang di blog saya

Friday, June 10, 2022

Cara membuat congklak

 


Dilansir dari wikipedia Congklak adalah suatu permainan tradisional yang dikenal dengan berbagai macam nama di seluruh Indonesia. Biasanya dalam permainan, sejenis cangkang kerang digunakan sebagai biji congklak dan jika tidak ada, kadang kala digunakan juga biji-bijian dari tumbuh-tumbuhan dan batu-batu kecil. Sebetulnya permainan ini bukanlah berasal dari Indonesia. Beberapa ahli sejarah mengklaim bahwa dakon ialah sebuah permainan yang dibawa oleh pedagang Arab ke Indonesia. Ada juga yang mengklaim bahwa congklak berasal dari Mesir dan telah ada sejak 15 abad sebelum masehi. Di Indonesia sendiri, permainan ini banyak dimainkan oleh anak- anak gadis pada zaman dahulu. Cara memainkan dakon sangatlah mudah. Dakon mempunyai tempat lonjong pipih yang dibuat dari kayu, plastik, hingga logam yang diberi lubang dengan jumlah 12. Lubang tersebut akan diisi dengan kecik. Kerikil, biji sawo ataupun biji – bijian bisa dijadikan kecik,namun kecik sekarang sudah ada ketika kita membeli congklak. Permainan ini dimainkan dua orang dan dilakukan secara bergantian saat gilirannya tiba.

Cara memainkannya :

Seseorang pemain akan mengambil kecik dari salah satu lubang, selanjutnya itu membagikannya pada setiap – setiap lubang secara satu persatu kecuali lubang “tabungan” milik lawan. Kecik terakhir yang jatuh pada lubang yang mempunyai isi harus dipungut kembali dan disebarkan secara satu per satu lagi. Apabila jatuh pada lubang kosong maka kecik yang berada di lubang yang berada di sisi berlawanan akan menjadi milik pemain tersebut.

Bahan :

  1. Kardus bekas
  2. 8 gelas plastik minuman kemasan
  3. Double tape
  4. Pewarna cat air jika ingin mewarnainya
  5. Kuas

Cara Membuat Mainan Tradisional Congklak Sederhana

  1. Potong gelas plastik minuman kemasan sampai sepertiga atau seperempat bagian dari bawah sebagai pembentuk lubang papan kecil congklak.
  2. Lubang papan tabungan bisa di dapat dari bagian gelas atas.
  3. Tempelkan semua potongan tersebut menggunakan double tape.
  4. Cat menggunakan kuas untuk daya tarik
  5. Keringkan lalu cokngklak pun bisa dimainkan.


No comments:

Post a Comment

Perkenalan blog yang akan saya buat

Hai teman teman! Jadi disini saya akan memperkenalkan blog yang saya buat, nah disini saya akan membuat tutorial cara membuat mainan tradisi...